Saturday, January 14, 2017

Xiao8 Pensiun dari Pro Scene (Lagi)

https://www.revivaltv.id/others/xiao8-pensiun-dari-pro-scene-lagi/

Pemain dari LGD.ForeverYoung, Zhang “xiao8” Ning mengumumkan untuk pensiun lewat akun twitter LGD Gaming . Xiao 8 atau biasa dipanggil “Director8” dikenal sebagai kapten dan pemain support untuk LGD.FY di The Boston Major 2016 setelah Ia bergabung di skuad LGD selama kurang lebih satu setengah tahun.
View image on TwitterView image on TwitterView image on TwitterView image on Twitter
Today xiao8 retires from pro DOTA. It's been a crazy ride since 2011, what an honor it was sharing that with you. Good luck, Director8!

Xiao8 telah meraih berbagai prestasi di karirnya dimulai dari meraih peringkat 5 dan 6 di The International 2011 dengan Invictus Gaming. Bulan Agustus 2011, xiao8 pindah ke LGD sampai Februari 2014. Ia akhirnya pindah ke Newbee yang saat itu disebut “Chinese Dream Team” dan menjuarai The International 2014. Newbee meraih hasil tersebut lewat game yang hanya berjalan 15 menit dengan skor 19-3. Setelah meraih TI4, xiao8 memutuskan untuk istirahat dari kompetitif DOTA 2.
Ia akhirnya kembali dengan menjadi kapten di Big God namun meraih hasil yang kurang memuaskan. Setelah itu Big God bubar dan xiao8 kembali ke LGD untuk The International 2015 dan meraih peringkat ke 3. Sejak bergabung kembali ke LGD, Ia meraih peringkat pertama di I League Sesaon 3, peringkat keempat di Manila Major, peringkat 9-12 di The International 2016. Dan terakhir bersama dengan LGD.FY, Ia meraih peringkat 5 sampai 8 di Boston Major 2016.

Belum ada kabar siapa yang akan menggantikan posisi xiao8 di LGD.FY . Well, thank you xiao8 for your play!

No comments:

Post a Comment